Suatu pagi seorang bayi siap untuk dilahirkan ke dunia. Dia bertanya kepada Tuhan,
Bayi : "Para malaikat di sini mengatakan bahwa besok Engkau akan mengirimku ke dunia, tetapi bagaimana cara saya hidup di sana? saya begitu kecil & lemah."
Tuhan : "Aku sudah memilih 1 malaikat untukmu. Ia akan menjaga dan mengasihimu."
Bayi : "Tapi di sini di dalam surga apa yang pernah kulakukan hanyalah bernyanyi dan tertawa. Ini sudah cukup bagi saya."
Tuhan : "Malaikatmu akan bernyanyi dan tersenyum untukmu setiap hari dan kamu akan merasakan kehangantan cintanya dan menjadi lebih berbahagia."
Bayi : "Dan bagaimana saya bisa mengerti saat orang-orang berbicara kepadaku jika saya tidak mengerti bahasa mereka?"
Tuhan : "Malaikatmu akan berbicara kepadamu dengan bahasa paling indah yang pernah engkau dengar dan dengan penuh kesabaran dan perhatian dia akan mengajarkanmu bagaimana cara berbicara."
Bayi : "Apa yang akan saya lakukan saat saya ingin berbicara kepadamu?"
Tuhan : "Malaikatmu akan mengajarkanmu bagaimana cara berdoa."
Bayi : "Saya dengar bahwa di bumi banyak orang yang jahat, siapakah nanti yang akan melindungi saya?"
Tuhan : "Malaikatmu akan melindungimu walaupun hal itu akan mengancam jiwanya."
Bayi : "Tapi saya pasti akan sedih karena tidak melihatMu lagi."
Tuhan : "Malaikatmu akan menceritakan padamu tentang-Ku dan akan mengajarkan bagaimana agar kamu bisa kembali kepada-Ku, walaupun sesungguhnya Aku akan selalu berada di sisimu."
Saat itu surga begitu tenangnya sehingga suara dari Bumi dapat terdengar dan sang bayi pun bertanya perlahan,
"Tuhan, jika saya harus pergi sekarang, bisakah Engkau memberitahuku nama malaikat tersebut?"
Jawab Tuhan,
....."Kamu akan memanggil malaikatmu, Ibu."
Artikel Terkait
ARTIKEL
- The Pareto Principle (20/80): Kemampuan Menilai & Memilih Orang-Orang
- From Realistic To Idealist
- KISAH SUKSES PENGUSAHA JEPANG - POCARI SWEAT
- 7 PEMICU PERTENGKARAN DENGAN PASANGAN
- Son of God Movie
- BANGUNAN-BANGUNAN GEREJA UNIK (INDONESIA)
- RAPTURE 1
- Yang Ekstrim Yang Dikenang
- Anies Rasyid Baswedan
- CHRISTIAN WALLPAPER - PART1
- FORMULA FOR A HEALTHY RELATIONSHIP
- AHOK
- Kesalahan Bahasa Tubuh Saat Wawancara Kerja
- Pertanyaan Menjebak Wawancara Kerja
- Arti 8 Pertanyaan Saat Wawancara Kerja
- KUMPULAN KOTBAH VIDEO
- Karena Dia tak pernah menyerah untuk mencintaiku..
- The Death of Samurai : Robohnya Sony, Panasonic, Sharp, Toshiba dan Sanyo
- Ketika Kita Harus Memilih
- RESEP CINTA
- Apa Kata Tuhan Tentang Cinta
- KASIH IBU
- Mahatma Gandhi
- Kapan terakir kali kita mengucap syukur?
wow, Ibu mememang sosok yang pantas buat mengasihani kita dari kecil sampai tumbuh dewasa,,
BalasHapusi love u ibu.., thanks :)
keren banget.. pernah baca sih, tetapi masih seru aja kalo diulangin bacaannya...
BalasHapusmemang Ibu adalah malaikat berwujud nyata yang dikirimkan oleh Tuhan kepada kita
saya juga pernah baca cerita ini ..
BalasHapusmalikat itu bernama Ibu ...
ibu...i love you
BalasHapusjadi kangen ibu :(
tapi kenapa ada ibu yang jahat pada anak sendiri ya?
BalasHapus↑ berarti itu malaikat yang berubah jadi iblis..:p
BalasHapusUdah sering baca, tapi tetep aja masih terharu tiap bacanya...
BalasHapusNice :)
ibu adalah super hero yg paling hebat buatku...
BalasHapus